Viral marketing adalah tekhnik pemasaran dari mulut ke mulut atau kebih cendrung seperti sistem MLM. Misal anda mengkomunikasikan hal yang positif tentang sebuah produk jasa seo pada seseorang lalu orang tersebut mengkomunikasikannya lagi kepada yang lain dan kepada yang lainnya dan lainnya lagi hingga jumlah tak terhingga inilah yang disebut dengan viral marketing.
Jujur saja saya mengenal facebook melalui viral marketing dari seseorang yang menginformasikan tentang facebook beberapa tahun silam. Akibat dari itu saya pun terpengaruh untuk melakukan sebuah tindakan yakni mengunjungi facebook.com dan melakukan registrasi hingga sekarang. Dahsyatnya facebook telah memiliki member yang jumlahnya anda tahu sendiri.
Viral marketing tentu saja bisa meningkatkan traffic. Lihat kasus facebook dan tweeter saya rasa anda pun terpengaruh viral marketing bukan? Namun sebelum itu tentu saja anda harus membuat halaman website, content atau fitur memiliki keunikan tersendiri yang membuat pengunjung merasa penasaran dan ingin berkunjung.
Naiknya jumlah traffic tentu bisa meningkatkan penjualan atau tergantung bagaimana anda memikat hati pengunjung. Facebook dan Tweeter adalah contohnya. Facebook merupakan website komunitas terbesar di dunia dan memiliki pasar sendiri didalamnya dimana setiap member bisa berjualan baik melalui fitur periklanan yang dibuat facebook maupun interaksi antar member.
Viral marketing seperti virus yang menjangkiti seseorang lalu menyebar ke orang lainnya. Seseorang baik melalui individu maupun secara kolektif akan menyebarkan virus itu kepada yang lainnya jika mereka menemukan apa yang mereka cari.
Demikian artikel tentang Apa itu Viral Marketing Mau Tau Seperti Apa ini dapat kami sampaikan, semoga artikel atau info tentang Apa itu Viral Marketing Mau Tau Seperti Apa ini, dapat bermanfaat. Jangan lupa dibagikan juga ya! Terima kasih banyak atas kunjungan nya.