Bubur ini dibuat dari Beras yang sudah digoreng, di tumbuk dan kemudian di masak dengan campuran sayur-sayuran yang tidak hanya satu jenis. Biasanya bubur pedas juga berisi lauk pauk kecil seperti irisan kulit sapi, irisan daging sapi, dan irisan daging ayam dan daging lainnya sesuai selera. Bubur ini juga di lengkapi dengan ikan teri plus kacang tanah yang membuat makanan ini jadi lebih gurih.
Bubur ini termasuk bubur yang sehat, karena didalam nya terdapat campuran sayur-sayuran yang cukup banyak, ciri makanan sehat terdapat di dalam nya. Nah, bagi kamu yang ingin merasakan sensasi bubur pedas ini namun sulit menemukan nya di tempat anda, Anda boleh mencoba resep membuat bubur pedas di bawah ini:
Bahan :
1 butir kelapa, diparut kemudian disangrai.
1 kg beras, dicuci.
3 siung bawang putih.
5 butir bawang merah.
Merica hitam.
1 sendok makan ketumbar.
Bahan dan bumbu yang dihaluskan :
250 gram daging.
5 buah cabai merah, diiris.
1 sendok teh jinten.
1 sendok teh adas manis.
Air putih secukupnya, untuk membuat bubur.
Bahan Sayur :
1 buah tahu putih, dipotong lalu digoreng garing.
2 buah oyong, dikupas lalu dipotong 1/2 cm.
1 ons tauge, dibuang ekornya.
1 ons kacang tanah, digoreng.
1 ons kapri, dipotong-potong ujungnya.
1 ons jamur merang, dibelah dua.
2 ikat kangkung, dipotong.
1 ikat kacang panjang, dipotong 1/2 cm.
3 ikat pakis, dibersihkan.
1 mangkok rebong, direbus sampai empuk.
1 lembar daun kunyit, yang utuh.
3 buah ubi merah.
1/2 kg kol, diiris halus.
2 sendok makan mentega, untuk menumis.
Cara membuat Resep Bubur Pedas :
Cuci beras, lalu tiriskan kemudian disangrai sampai kuning. Setelah agak kuning masukkan jinten, merica, adas manis, ketumbar, lalu disangrai lagi sampai matang. Kelapa parut disangrai sampai kuning, lalu dihaluskan. Daging dicuci bersih kemudian rebus setengah matang, lalu masukkan beras yang telah disangrai dengan bumbu-bumbu, setelah itu tambah air lagi sampai beras menjadi bubur.
Panaskan mentega, tumis bawang merah dan bawang putih sampai baunya harum kemudian masukkan ke dalam bubur. Setelah itu masukkan ubi yang telah dipotong-potong masak bersama bubur nasi. Masukkan sayuran ke dalam bubur, lalu aduk lagi sampai sayurannya matang. Setelah dirasa matang, angkat dan hidangkan. Terakhir hidangkan dengan sambal, jeruk dan kecap manis.
Demikian artikel tentang Bubur Pedas Serta Resep Khas Kalimantan Barat ini dapat kami sampaikan, semoga artikel atau info tentang Bubur Pedas Serta Resep Khas Kalimantan Barat ini, dapat bermanfaat. Jangan lupa dibagikan juga ya! Terima kasih banyak atas kunjungan nya.